Sekedar sharing bro, selama bekerja kantoran, ada 1 kualitas atasan yang bikin gue betah kerja sama dia.
Bukan karena technical skill-nya jago, punya kemampuan komunikasi yang bagus, atau karismatik.
Tetapi dia bisa membangun rasa aman secara psikologis di tim-nya.
Dia berhasil membuat setiap orang berani mengambil risiko, mengusulkan ide-ide yang berbeda, bertanya apapun dan mengakui kesalahan tanpa takut di-judge.