Apakah anda mencari sesuatu?

Wilayah DKI Jakarta Sumbang Penerimaan APBN Rp 225,91 Triliun Hingga Maret 2025

May 8, 2025 at 1:17 pm
image
    • Albert Yosua
      Participant

      Legend

      5 Requirements

      1. Log in to website 50 times
      2. Reply to a topic 50 times (Optional)
      3. Watch any video 10 times (Optional)
      4. Create a new topic 20 times
      5. Reply to a topic 10 times
      GamiPress Thumbnail
      Achievement Thumbnail
      Image 0 replies
      Image 3 views
        Up
        0
        ::

        (Jakarta) Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi DKI Jakarta menggelar Konferensi Pers ALCO Regional Kemenkeu Satu untuk periode hingga Maret 2025. Dalam konferensi tersebut, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Pusat, Eddi Wahyudi menyampaikan bahwa penerimaan pajak pusat di wilayah DKI Jakarta per 31 Maret 2025 telah mencapai Rp 225,91 triliun atau 14,75 % dari target. Kontribusi penerimaan pajak wilayah Jakarta menyumbang sekitar 69,56 % dari total penerimaan pajak nasional, menjadikannya sebagai wilayah dengan kontribusi terbesar.

        Secara bulanan, penerimaan pajak menunjukkan tren positif. Pada Januari 2025, tercatat sebesar Rp 51,87 triliun, meningkat menjadi Rp 71,81 triliun di bulan Februari, dan kembali naik menjadi Rp 102,24 triliun pada Maret. Kenaikan pada Maret ini menandai pemulihan setelah sempat mengalami kontraksi di bulan sebelumnya, setara dengan 82,66 % dari total penerimaan dua bulan awal tahun.

        Sementara itu, Kanwil DJP Jakarta Selatan I mencatat penerimaan sebesar Rp 22,1 triliun hingga Maret 2025 atau 19,64 % dari target. Penerimaan terbesar berasal dari Pajak Penghasilan (PPh) sebesar Rp 13,3 triliun, disusul Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) sebesar Rp 7,5 triliun. Sumber lainnya berasal dari Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan pajak lain-lain.

        Sebagai salah satu unit vertikal DJP, Kanwil DJP Jakarta Selatan I menyatakan komitmennya untuk terus meningkatkan capaian pajak dan memberikan pelayanan maksimal kepada wajib pajak. Sektor perdagangan, jasa keuangan dan asuransi, serta industri pengolahan menjadi sektor andalan dalam mendukung pencapaian target penerimaan. (Rp)

    Viewing 0 reply threads
    • You must be logged in to reply to this topic.
    Image

    Bergabung & berbagi bersama kami

    Terhubung dan dapatkan berbagai insight dari pengusaha serta pekerja mandiri untuk perluas jaringan bisnis Anda!